Mengenal Struktur Kontrol If-Then Dalam VB.Net (Visual Basic) - ANAKBLOGGER.COM

PageNavi Results No.

Mengenal Struktur Kontrol If-Then Dalam VB.Net (Visual Basic)

Share This
Dalam setiap semua bahasa pemrograman kita pasti mengenal yang namanya Percabangan, Percabangan merupakan suatu proses pada kode yang akan dipenuhi apabila kondisi yang terjadi sesuai dengan perintah kode yang diperintahkan dan apabila kondisi yang terjadi tidak sesuai dengan perintah kode, maka program akan memenuhi kondisi yang lain
Salah satu struktur percabangan yang ada pada VB.NET (Visual Basic) adalah If-Then. If-Then atau yang sering disebut Branch Structure merupakan struktur percabangan dimana suatu kondisi akan dikerjakan apabila perintahnya terpenuhi, dan apabila perintahnya tidak terpenuhi maka kondisi tidak akan berjalan dan akan melakukan kondisi yang lain.
Baca Juga : Cara Menambahkan Gambar Di VB.Net
Contoh Penulisan Struktur If-Then :
If (kondisi) Then
...perintah..
End If

Keterangan :
Kondisi = Berisi perbandingan satu variabel/konstanta dengan variabel/konstanta yang lain dengan menggunakan simbol =, <, > , <> dari suatu keadaan yang akan menghasilkan nilai 'True' atau 'False'
Perintah = Suatu rangkaian penulisan kode yang akan dijalankan apabila kondisinya terpenuhi.
Baca Juga : Cara Membuat Tombol Keluar Di VB.Net
Source code program If-Then :
Dim nilai As String = ""
If textboxt1.text >=65 Then
....nilai = "Lulus"....
End If
textboxt1.text = nilai

Penjelasan singkat :
Pada source code diatas terdapat variabel nilai dengan data awal kosong/null. Kemudian kondisinya adalah If textboxt1.text >=65 Then yang diikuti perintah variabel nilai dibawahnya dan akan menampilkan kata 'Lulus' pada textboxt apabila nilai lebih samadengan 65 terpenuhi. Jadi, apabila saat menjalankan program menuliskan angka 65 atau lebih, maka akan program menghasilkan kata 'Lulus' dan sebaliknya apabila menuliskan angka dibawah 65 program tidak akan muncul/berjalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan baik, Terimakasih.

Boxed(True/False)

close