Cara Mengatasi Masalah Ads.txt Google Adsense - ANAKBLOGGER.COM

PageNavi Results No.

Cara Mengatasi Masalah Ads.txt Google Adsense

Share This
Setelah beberapa hari diterima oleh Google Adsense, muncul notifikasi berwarna merah 'Penghasilan Anda berisiko - Satu atau beberapa file ads.txt Anda tidak berisi ID penayang AdSense. Perbaiki masalah ini sekarang juga untuk menghindari dampak yang serius pada pendapatan Anda.'. Sontak saja notif tersebut membuat kaget dan heran kenapa itu bisa terjadi.


Mungkin bagi yang pertama kali mengalami agak khawatir sekaligus kaget dengan adanya notifikasi tersebut. Tapi tidak usah khawatir, karena masalah tersebut hanya karena blog yang didaftarkan ke Google Adsense belum terpasang ID penayang Adsense pada monetisasi ads.txt blog.
Baca Juga : Cara Mengatasi Navigasi Sulit Google Adsense
Bagaimana cara mengatasinya? Berikut ini langkah-langkah mengatasinya :
1. Copy kode ID penayang Adsense
2. Buka dasbor blog
3. Pilih setelan
4. Kemudian, pilih preferensi penelusuran
5. Cari bagian monetisasi, kemudian klik edit dan aktifkan ads.txt kustom
6. Paste kode ID penayang Adsense dan simpan
7. Tunggu 1x24 jam hingga terjadi perubahan pada notif Google Adsense
Baca Juga : Perbedaan Google Adsense & AdWords
Apabila sudah melakukan langkah-langkah diatas, tunggu 1x24 jam hingga hilangnya notifikasi di Google Adsense. Apabila hal ini dibiarkan, dikhawatirkan iklan yang seharusnya tampil di blog akan menghilang karena masalah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan baik, Terimakasih.

Boxed(True/False)

close