3+ Cara Mudah Mengatasi SD Card Write Protected - ANAKBLOGGER.COM

PageNavi Results No.

3+ Cara Mudah Mengatasi SD Card Write Protected

Share This


Cara Mengatasi SD Card Write Protected - Mungkin hampir disetiap handphone yang dimiliki oleh semua orang saat ini terpasang SD Card. Apa itu SD Card? SD Card merupakan kartu memori tambahan (eksternal) yang dapat menampung data lebih banyak di handphone. SD Card layaknya Harddisk di laptop atau komputer yang dapat menampung data jenis apapun didalamnya. 
SD Card memiliki beragam kapasitas, bahkan bisa melebihi kapasitas dari memori internal HP nya sendiri. Ada yang berkapasitas 2GB hingga yang terbaru bisa mencapai 1TB! Waw! Angka yang cukup besar untuk seukuran SD Card.

Namanya barang sudah dipastikan akan memiliki beberapa problem, misalnya problem SD Card Write Protected. Bagi anda yang sedang mengalami masalah tersebut, boleh jadi itu dikarenakan beberapa faktor yang menyebabkan munculnya masalah tersebut. 

Faktor-faktor tersebut bisa datang dari pabrikan (defect) atau juga bisa karena harus melakukan beberapa konfigurasi lebih lanjut agar dapat teratasi.

Untuk mengatasi hal tersebut, silahkan ikuti beberapa tips dibawah ini.
Baca Juga : 3+ Cara Mudah Mengatasi HP Android Mati Total
Cara Mudah Mengatasi SD Card Write Protected
1. Bersihkan Kuningan Memori Dengan Penghapus
Langkah pertama yang harus dicoba, membersihkan kuningan memori menggunakan penghapus. Penghapus yang digunakan penghapus yang sering digunakan untuk menghapus tulisan pensil. Biasanya, SD Card write protected muncul akibat kuningan pada SD Card kotor, silahkan untuk bersihkan terlebih dahulu kemudian coba kembali SD Card dan cek apakah sudah normal kembali atau tidak.

2. Format SD Card di Handphone
SD Card write protected biasanya hanya muncul pada laptop atau komputer yang terpasang sistem operasi Windows. Untuk mengakali masalah tersebut, bisa melakukan format SD Card melalui handphone. Lakukan format di file manager atau pengaturan pada handphone Anda, cara ini terbukti efektif dan bisa dilakukan dengan sangat mudah di handphone.

3. Buka Tombol Lock di SD Card
SD Card mempunyai tombol lock di bagian samping sisi-nya, tombol lock ini memang disediakan untuk mengunci dan menghindari adanya risk (kerusakan) yang disebabkan oleh virus ataupun faktor luar lainnya. Untuk membuka tombol tersebut cukup dorong tombol tersebut ke arah berlawanan, setelah dibuka silahkan cek kembali apakah SD Card sudah berfungsi secara normal atau tidak.

Demikianlah artikel mengenai 3+ Cara Mudah Mengatasi SD Card Write Protected. Semoga dapat membantu mengatasi permasalahan yang sedang dihadapi dan mampu memberikan solusi bagi Anda. Terimakasih sudah membaca artikel ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan baik, Terimakasih.

Boxed(True/False)

close