Cara Mematikan Notifikasi Avast Yang Sering Muncul 2021 - ANAKBLOGGER.COM

PageNavi Results No.

Cara Mematikan Notifikasi Avast Yang Sering Muncul 2021

Share This
Cara Mematikan Notifikasi Avast Yang Sering Muncul 2021 - Avast adalah salah satu software anti virus yang sudah banyak digunakan diberbagai perangkat laptop ataupun komputer. Anda pasti sudah tak asing dengan anti virus ini, karena hampir di semua perangkat laptop atau komputer terpasang software tersebut. Bagi Anda yang ingin mencoba, silahkan unduh software di website resminya dan instal pada perangkat Anda.
Anti virus ini dapat menjadi rekomendasi kalian semua yang sedang membaca artikel ini, karena dibandingkan dengan anti virus yang lain Avast merupakan anti virus yang sangat ringan untuk digunakan. 

Nah, bagi kalian yang sudah memasang atau menginstal anti virus ini pasti sudah tak asing dengan notifikasi Avast yang terus muncul saat menggunakan laptop atau komputer. Hal-hal seperti ini sangat mengganggu pengguna, walaupun notifikasi sudah ditutup biasanya akan muncul notifikasi kembali.

Sebagai pengguna Avast, agak jengkel juga ketika melihat notifikasi yang muncul terus menerus. Tapi, sebenarnya hal itu bisa diatasi dengan mudah. Yaps, sangat mudah! Kalian hanya perlu menyetting beberapa langkah saja agar notifikasi tidak muncul lagi.
Baca Juga : Cara Mengatasi Smadav Yang Tidak Bisa Dibuka
Lalu, bagaimana caranya? Nah silahkan ikuti beberapa langkah dibawah ini ya!

Cara Menonaktifkan Notifikasi Avast 2021
1. Klik tanda panah keatas dibagian sebelah kanan taskbar.
2. Kemudian, klik kanan pada icon Avast.
3. Selanjutnya, klik Kontrol proteksi Avast lalu pilih seberapa lama Anda akan menonaktifkan Avast.
4. Akan ada pop up meminta konfirmasi, pilih Yes agar notifikasi tidak muncul kembali.

Setelah mengikuti langkah diatas, notifikasi dari Avast tidak akan muncul lagi dan sekarang Anda tidak perlu repot dan merasa terganggu dengan adanya notifikasi tersebut.

Bagaimana? Sangat mudah bukan untuk mematikan notifikasi avast yang sering muncul? Demikianlah artikel mengenai Cara Mematikan Notifikasi Avast Yang Sering Muncul 2021. Semoga dapat menambah wawasan Anda serta memberikan solusi dari permasalahan yang sedang dicari. Semoga artikel ini bermanfaat, terimakasih sudah membaca artikel ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan baik, Terimakasih.

Boxed(True/False)

close