Cara Mudah Head Cleaning Printer Epson L120 - ANAKBLOGGER.COM

PageNavi Results No.

Cara Mudah Head Cleaning Printer Epson L120

Share This

Cara Mudah Head Cleaning Printer Epson L120 - Siapa yang tidak tau Printer? Printer merupakan perangkat output yang berfungsi untuk mencetak dokumen/foto berbentuk kertas yang di perintahkan dari laptop/PC. Salah satu perangkat output ini sangat dibutuhkan fungsinya untuk berbagai kebutuhan, misalnya untuk mencetak dokumen administrasi, makalah, laporan, ataupun dokumen lainnya. 

Ada banyak jenis printer yang ada pada saat ini, setiap merek/versi printer memiliki perbedaan keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Keunggulan seperti bisa melakukan scan dokumen pada printer, melakukan fotocopy sudah ada pada beberapa keluaran printer terbaru.



Sebagai pengguna printer, tentunya kita sering menemui problem yang sering terjadi pada printer. Seperti kertas yang menyangkut didalam printer, hasil printer yang buram/tidak jelas/miring tulisannya, tidak bisa mencetak dokumen, printer yang tidak terdeteksi oleh laptop/komputer, dan masalah lainnya. Pastinya hal ini sangat merepotkan jika terjadi sewaktu-waktu.


Para pemilik usaha fotocopy atau pengguna printer perlu mengetahui cara mengatasi masalah tersebut, agar printer yang mengalami masalah seperti itu bisa teratasi dengan baik dan cepat serta dengan solusi penanganan yang tepat, sehingga tidak akan mengganggu siapapun pengguna yang akan memakai printernya. 


Apa Itu Head Cleaning?

Head Cleaning merupakan salah satu cara atau metode yang digunakan untuk melakukan pembersihan sisa-sisa tinta yang mengendap dibawah printer. Cara ini memang merupakan fitur yang disediakan dan seringkali digunakan oleh para pengguna printer ketika mengalami masalah pada tinta printer, Head Cleaning menjadi salah satu opsi untuk solusi dari masalah tersebut.


Head Cleaning ini bisa digunakan pada berbagai jenis dan merek printer, termasuk pada printer Epson L120. Printer Epson L120 merupakan printer yang banyak digunakan karena kemudahannya dalam penggunaan dan pengisian tinta yang sangat mudah karena hanya mengganti tabung saja, bukan di suntik pada catridge.


Baca Juga :


Biasanya para pengguna printer melakukan Head Cleaning ketika hasil cetakan dari printer kurang baik yang disebabkan dari tinta yang kurang terlihat, buram, ataupun terlihat putus-putus.


Dengan melakukan Head Cleaning pada printer secara berkala, hasil cetakan dokumen dari printer akan terlihat lebih baik daripada tidak dilakukannya Head Cleaning. Lakukan Head Cleaning printer minimal 1 bulan sekali untuk menjaga kualitas printer tetap baik.  


Bagaimana Cara Head Cleaning Printer Epson L120?

Lalu bagaimana cara melakukan Head Cleaning pada printer Epson L120? Silahkan simak dan ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.


1. Masuk pada menu Devices and Printer.


2. Cari dan klik kanan pada icon printer Epson L120

3. Lalu, pilih Printing Prefences.

4. Selanjutnya, pilih tab Maintenance.

5. Kemudian, klik Cleaning/Head Cleaning lalu klik Execute/Start.

6. Tunggu hingga proses Head Cleaning selesai. 


Penutup

Sangat mudah sekali bukan caranya? Hanya dengan langkah-langkah sederhana saja, sudah bisa melakukan Head Cleaning printer sendiri tanpa perlu repot-repot dibawa ke tempat service.


Demikianlah artikel mengenai Cara Mudah Head Cleaning Printer Epson L120. Semoga dengan adanya artikel ini bisa memberikan informasi yang bermanfaat bagi Anda yang saat ini membacanya. Terimakasih sudah mengujungi dan membaca artikel ini hingga habis, apabila artikel berisi konten yang bermanfaat, silahkan bagikan artikel ini kepada rekan-rekan sekitarmu agar mendapatkan manfaat yang sama.


Jika ada pertanyaan seputar isi artikel ini, tanyakan pada kolom komentar ya. Semoga membantu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan baik, Terimakasih.

Boxed(True/False)

close